NEW!! perubahan domain toram-id.info menjadi toram-id.com.
Back to forum

Awal Dari Sebuah Akhir

Danang Setiawan
Sabtu, 16-Feb-2019 17:16   1284   1
Diskusi Umum

Swussh... Swussh... Suara tornado para petualang berburu monster terngiung jelas di telingaku. Aku hanya duduk diam memperhatikan para petualang berburu, namun aku melihat seorang petualang yang nampak kesusahan di tengah terpaan petualang lainya. Aku beranjak dari temat dudukku "Hay, kamu terlihat kebingungan, boleh aku membantumu?" Kataku sambil menghampirinya. "Benarkah? Kamu ingin membantuku?" Katanya terengah - engah. "Tentu saja, perkenalkan namaku Shin, salam kenal" kataku. "Aku Alby salam kenal, Shin" jawabnya tersenyum.

Mulai hari itu, aku mulai memperkenalkan dunia petualangan ini. Hari demi hari kita lewati bersama. Suatu ketika, Alby menemuiku dengan berlari terengah - engah membawa pedang besar di punggungnya. "Ada apa Alby? Kenapa kamu terlihat ketakutan?" Tanyaku sambil mengambil potion penyembuh. "Shin.. aku takut.. takut banget.." Teriak Alby kencang. "Tenanglah Alby, ku obati lukamu dahulu". Aku mengobati luka di kaki Alby yang nampak lebam, tiba tiba "Aku takut Shin, biarkan aku begini untuk sementara". "Alb-" Aku sangat kaget, Alby tiba - tiba memelukku erat. "Baiklah, Alby tenangkan dirimu, ceritakan apa yang sebenarnya terjadi, aku pasti akan membantumu".

Bersambung...

Nantikan kelanjutan ceritanya, coment dibawah : >

Short link: https://toram-id.com/f/35
  1 menyukai ini
Akrin XD
Sabtu, 23-Feb-2019 23:46

kapan episode 2nya gan

  0 menyukai ini
Masuk untuk membalas